Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Dybala sukses benamkan Barcelona



Hasil pertandingan liga champions babak perempat final anatara tuan rumah juventus Vs Barcelona dini hari tadi,11/04/2017,akhirnya berhasil di menangkan Juventus dengan gemilang.Si Nyonya Tua,demikian julukan tim penguasa sepak bola italia ini,membrondong gawang Barcelona dengan 3 gol tanpa balas.

kemenangan mereka tentu tak luput dari penampilan impresif striker belia mereka asal Argentina,Paolo Dybala.
Paolo Dybala yang di percaya sebagai penggedor pertahanan lawan berdampingan dengan Mario Mandzukic,sukses menceploskan dua gol ke gawang Barcelona yang di kawal Ter Stegen.satu gol lainnya di cetak Defender yang di piala dunia 2014 lalu sempat bersitegang dengan Luis Suarez,Giorgio Chiellini.

Sebelum pertandingan di mulai,Juventus sendiri memendam dendam kesumat kepada Barcelona.dimana mereka sempat di tekuk tim Catalan di partai final liga champions dua tahun yang lalu,2015.

Seperti umumnya gaya main tim Italia lainya.Masimiliano Allegri menerapkan permainan bertahan.meski demikian,Buffon dan kawan-kawan mampu membuat gol cepat menit ke 7 babak pertama.

Aktor terjadinya gol cepat Juventus tersebut adalah Paolo Dybala.pemain yang sempat di harapkan Lionel Messi membubuhkan tanda tanganya untuk Barcelona ini,mencetak gol melaluia tendangan plessing kaki kiri yang meluncur akurat ke sisi kiri kanan gawang Ter Stegen,memanfaatkan assist Juan Cuadrado yang melakukan serangan dari sisi kiri pertahanan Barcelona.

Gemuruh pancaran suara kebahagiaan pun menggema di Juventus Arena.Juventini,sebutan supporter Juventus pun berkali-kali terdengar meneriakkan nama Paolo Dybala.



Di sisi lain,Kebobolan satu gol membuat para pemain barcelona nampak tertunduk lesu.
Mereka pun merespon terjadinya gol dengan kembali memainkan dominasi lapangan.tercatat 72% pengusaan bola berada di kaki para pemain Barcelona.

Namun,usaha untuk menyeimbangkan kedudukan tak kunjung menuai hasil positif.beberapa kali peluang di dapat Messi dan kawan-kawan yang gagal membuahkan gol.

Bahkan sebaliknya,Juventus kembali sukses menggandakan golnya menit ke 22'.dan lagi-lagi Paolo Dybala menjadi momok menakutkan bagi barisan pertahanan Barcelona.
Dengan cara yang hampir sama dengan gol pertamanya,Dybala yang menerima Umpan Mario Mandzukic dari sisi kanan pertahanan lawan,dengan sempurna membobol gawang Ter Stegen untuk kali kedua dari luar kotak pinalti.

Hingga peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama di bunyikan Szymon Marciniak,wasit asal Polandia,Skor 2 - 0 untuk keunggulan Juventus tidak berubah.

Di babak kedua,permainan Barcelona juga masih tetap sama bahkan cenderung monoton.usaha-usaha mereka sering kali berhasil di potong barisan bertahan Juventus yang di komandoi Giorgio Chiellini.



Juventus yang di kurung habis oleh pasukan Luis Enrique,hanya sesekali melakukan serangan balik.dan strategi itu pun berhasil membuahkan gol lagi.

Kali ini,giliran Giorgio Chiellini yang mencetak gol ke tiga Juventus menit ke 55'.berawal dari serangan balik Juventus yang berhasil di hentikan Pemain Barcelona,dan membuahkan tendangan penjuru untuk tuan rumah.
Miralim Pjanic yang bertugas sebagai eksekutor tendangan sudut,mengirim umpan lambung yang di sambut tandukan Fullback Tim Nasional Italia tersebut.

Keunggulan 3 - 0 Juventus atas Barcelona ini,bertahan hingga pertandingan Usai.

Apakah dengan kemenangan ini dendam Juventus sudah tuntas?tentu belum,karena masih ada leg kedua yang akan di langsungkan di markas Barcelona.jika tidak berhati-hati,bisa saja Barcelona mengulang keberhasilanya menggilas Paris Saint Germain di babak 16 besar sebelumnya.

Apapun itu,setidaknya hasil positif di laga kandangnya bisa di jadikan bekal berharga di pertandingan berikutnya.